Resep Membuat Sambal Kacang Paling Enak

Rekomendasi Resep Sambal | siapa yang tidak mengenal dengan sambal yang satu ini selain gurih, sambal kacang juga sering dijadikan pelengkap makanan seperti sate, batagor dan siomay apalagi jika sambal kacang ini dipadukan dengan menu ikan bakar, ayam bakar dan nasi putih anget hmmm rasanya akan terasa sangat nikmat dan menggugah selera makan kita.

Resep Membuat Sambal Kacang Paling Enak

Penasaran dengan Resep dan cara membuatnya jangan kemana - mana ya simak terus artikel ini, tanpa panjang lebar yuk kita uji coba aja bagaimana Resep Membuat Sambal Kacang Paling Enak berikut ulasan lengkapnya :

Bahan yang harus disiapkan :
  • 3 butir kemiri
  • 50 g kacang tanah
  • 4 buah cabai merah
  • 5 buah cabai rawit
  • 1/2 sendok garam
  • 1/2 sendok cuka
  • 1 sendok gula pasir putih
  • 50 ml air bersih
  • minyak goreng secukupnya
Cara membuat sambal kacang paling enak :
  • siapkan wajan dan panaskan minyak, langkah pertama goreng kemiri dan kacang tanah secara bergantian, angkat dan sisihkan. campur keduanya lalu haluskan 
  • cabai merah dan cabai rawit dihaluskan kemudian campur dengan kacang tanah dan kemiri yang telah dihaluskan tadi.
  • tambahkan gula, cuka, garam dan air aduk hingga rata kemudian masak hingga bumbu menyatu dan tercium harum.
  • terakhir angkat dan sajikan dalam mangkuk atau piring kecil.
  • selamat menikmati.

Sambal kacang cocok disantap dengan ayam bakar dan lalapan pada jam makan siang apalagi ditambah dengan minum jus alpukat Segar hmmm porsi makan anda semakin bertambah.

0 Response to "Resep Membuat Sambal Kacang Paling Enak"

Posting Komentar